Rabu, 01 Januari 2014

Pengamanan Malam Tahun Baru POLRES Nganjuk

Selamat siang dan selamat tahun baru 2014 bro sis, setelah sekian tahun gx posting baru kali ini bisa posting.

Malam tahun baru adalah malam yang istimewa bro sis, melewatkan pergantian tahun selalu diisi dengan acara entah itu acara keluarga ato sekedar muter-muter kota, malam kemarin (31 desember 2013, red) saya dan teman-teman mengadakan acara jalan-jalan dan mbakar jagung, pas dijalan nih ketemu ama bapak-bapak dari kepolisian POLRES Nganjuk, ngapain ya pak polisi kok ditengah jalan banyak banget?saya samperin bapak polisinya, "pak, kok tumben tahun ini rame banget pak polisi dimana-mana, ada apa ya pak?", "ow....kita sedang ada oprasi lilin mas, sekaligus pengamanan tahun baru dijalanan", dijalanan?maksudnya gimana bro?ow....ternyata pak polisi ini menggelar razia untuk motor, apa saja yang dirazia?"knalpot bising dan ban kecil" jawab salah satu pak polisi. Pantesan banyak banget motor diamankan ama pak polisi.

Mereka mengatakan bahwa ini bukan razia seperti biasa, mereka tidak mengeluarkan surat tilang, hanya saja mereka mengamankan kendaaraan pelanggar dan baru bisa diambil empunya besok dengan membawa surat pernyataan tidak akan mengulangi memakai ban kecil dan knalpot bising disertai tanda tangan dari kepala desa. "Kita bukan menilang, ini hanya sebagai peringatan agar tidak menggunakan ban dengan ukuran yang bukan peruntukannya", jawab salah satu petugas yang saya wawancarai.

"Trus klo ukuran knalpot yang ditilang itu seperti apa pak?", "klo knalpot itu kita kembalikan ke pengendara sendiri, klo pengendara merasa bising maka bagi orang lain bising, kami akan menindak jika ada laporan dari masyarakat", mmmm.....ya, bisa kita simpulkan bahwa mereka objektif.

Sekian dulu bro sis, klo ada info yang bisa diambil monggo diambil yang positif coz semua kembali ke kita, ikuti saja aturan yang ada dan semua akan baik-baik saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar